Kesadaran Body Image Pada Anak Semakin Dini

Kesadaran Body Image Pada Anak Semakin Dini - Hallo sahabat Berita Urban, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Kesadaran Body Image Pada Anak Semakin Dini, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel info, Artikel kesehatan, Artikel viral, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Kesadaran Body Image Pada Anak Semakin Dini
link : Kesadaran Body Image Pada Anak Semakin Dini

Baca juga


Kesadaran Body Image Pada Anak Semakin Dini

Pasti.In, Jakarta: Sebuah penelitian dari University of Illinois mengungkapkan bahwa kini anak prasekolah sudah mulai memiliki kesadaran terkait body image atau persepsi tentang postur tubuh ideal yang diinginkan. 

Hal ini cukup mengejutkan, mengingat studi sebelumnya menyebutkan isu body image mulai dialami pada usia 8 - 9 tahun.

Kesadaran Body Image Pada Anak Semakin Dini
Kesadaran Body Image Pada Anak Semakin Dini (Video Source : metrotvnews.com)
Para peneliti mewawancara 30 orangtua yang memiliki anak berusia 2 - 4 tahun dan menemukan bahwa 40 persen dari mereka mengungkapkan bahwa anak mereka mulai menunjukkan beberapa perilaku yang berkaitan dengan penampilan.

Hal ini seperti mendiskusikan berat badan, menginginkan pujian karena penampilan atau pakaian mereka, dan mengikuti komentar yang mereka dengar dari orang dewasa tentang ukuran dan berat badan.

Baca :
  1. Pemain Adsense & CPA Kab Tegal (Mas Biyan Tegal)
  2. Info Tegal Terbaru a.k.a TegalHits (SlawiAyu.Com)

(Baca juga: Cara Kerja Musik dan Tari dalam Perkembangan Otak Anak)

"Para orangtua melihat usia dini sebagai 'usia polos' dimana mereka belum menyadari tentang bentuk tubuh atau kesadaran diri," ungkap penulis penelitian Janet Liechty, ahli gangguan makan dan body image. 

Namun, beberapa aspek terkait konsep diri seperti seksualitas yang sehat, kepercayaan diri pada tubuh, penerimaan fisik, dan beberapa referensi ukuran tubuh yang lebih dini; dipengaruhi oleh lingkungan keluarga sehingga hal tersebut muncul lebih dini, yaitu pada masa prasekolah. 

Kesalahan tersebut bermula dari orang dewasa terdekat, yaitu orangtua, yang tak menyadari dimana setiap kali memuji penampilan anak atau justru komplain tentang penampilan diri sendiri; memberikan pesan tertentu pada anak. 

Jika sudah demikian, orangtua masih bisa membantu anak untuk mencintai tubuh mereka sendiri. Caranya adalah dengan menekankan dan menegaskan apa yang bisa dilakukan tubuh, bukan hanya berfokus pada penampilan atau berat badan. 

"Tanpa kesadaran yang lebih besar, orangtua bisa kehilangan kesempatan untuk menumbuhkan rasa percaya diri dan penerimaan pada tubuh di usia dini pada anak - anak mereka. Jadi, anak - anak sudah mendapat pelindungan dari isu negatif body image saat remaja," ujar asisten penulis Julia Birky. 

<iframe class="embedv" width="620" height="415" src="http://www.metrotvnews.com/embed/JKR49GOb" frameborder="0" scrolling="no" allowfullscreen></iframe>

Sumber : http://rona.metrotvnews.com/keluarga/8koX7e5K-kesadaran-body-image-pada-anak-semakin-dini


Demikianlah Artikel Kesadaran Body Image Pada Anak Semakin Dini

Sekianlah artikel Kesadaran Body Image Pada Anak Semakin Dini kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Kesadaran Body Image Pada Anak Semakin Dini dengan alamat link https://beritaurban.blogspot.com/2016/11/kesadaran-body-image-pada-anak-semakin.html

0 Response to "Kesadaran Body Image Pada Anak Semakin Dini"

Posting Komentar