Foto Buya Syafii Makan Bareng Ahok Ramai Dibahas, Begini Kebenarannya

Foto Buya Syafii Makan Bareng Ahok Ramai Dibahas, Begini Kebenarannya - Hallo sahabat Berita Urban, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Foto Buya Syafii Makan Bareng Ahok Ramai Dibahas, Begini Kebenarannya, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Foto Buya Syafii Makan Bareng Ahok Ramai Dibahas, Begini Kebenarannya
link : Foto Buya Syafii Makan Bareng Ahok Ramai Dibahas, Begini Kebenarannya

Baca juga


Foto Buya Syafii Makan Bareng Ahok Ramai Dibahas, Begini Kebenarannya


Berita Terkini ~ Buya Syafii Maarif terus diserang di media sosial (medsos) dengan pernyataannya yang menyebut hanya kenal sekadarnya saja dengan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Foto mantan ketua umum PP Muhammadiyah ini saat makan bersama dengan calon gubernur DKI Jakarta 2017 itu pun kembali ramai diperbincangkan netizen.

Seperti diketahui, Syafii Maarif memilih sikap bersebrangan dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI). Dia menyebut Ahok tidak menistakan agama Islam terkait pidato kontroversial petahana ini di Kepulauan Seribu. Gara-gara bersikap melawan arus itu, dia pun diserang.

Di medsos seperti Twitter, Facebook dan Instagram, Syafii Maarif disindir dengan adanya foto dirinya makan satu meja dengan Ahok. Foto itu dituding sebagai bukti kedekatan Buya dengan Ahok tidak hanya sekadarnya saja. Syafii disebut-sebut memang dekat dengan Ahok.

Baca juga: AHOK: SAYA SUDAH DIMINTA MUNDUR DARI PILGUB DKI 2017 SUNGGUH MENGEJUTKAN !!!!!!

Foto Ahok makan satu meja bersama Syafii Maarif itu bukan foto rekayasa seperti yang sekarang banyak beredar di medsos. Ahok mengunggah foto tersebut di akun Instagram-nya basukibtp, Senin (21/12/2015) lalu. Saat itu, Ahok menulis caption pada foto tersebut, dirinya makan siang sambil bicara soal permasalahan di Jakarta.

"Makan siang hari ini bersama Buya Syafii Maarif. Sambil ngobrol, segala kebobrokan di Jakarta dan Indonesia sudah mendarah daging harus direvolusi mental. Sehat terus Buya," tulis Ahok. Catatan detikcom, Ahok dan Syafii Maarif tidak hanya berdua makan di meja itu, namun ada juga beberapa staf Syafii Maarif yang menemani.

Foto ini sebenarnya sudah ramai diperbincangkan netizen usai Syafii Maarif tampil membela Ahok di acara Indonesia Lawyers Club TVOne, Selasa (11/10/2016). Setelah Syafii Maarif tampil kembali di acara yang sama membela Ahok dan berlawanan sikap dengan MUI, Selasa (8/11/2016) foto ini pun kembali diusik. Syafii Maarif lagi-lagi dituding punya kedekatan khusus dengan Ahok.

Syafii Maarif dalam berbagai kesempatan telah menegaskan bahwa tidak ada kedekatan khusus antara dirinya dan Ahok. Dia hanya sekadarnya saja kenal Ahok. Dia ingin masyarakat bersikap adil terhadap kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Ahok. Baginya, toh proses hukum sudah berjalan dan Ahok telah meminta maaf dan siap dipenjara jika terbukti bersalah. Apapun keputusan penegak hukum nanti, semua harus dihormati.

Baca juga: MENHAN RYAMIZARD RYACUDU KALAU ADA YANG MEMUSUHI PRESIDEN, SAYA BEMPERNYA

Kembali ke soal foto Syafii Maarif dan Ahok yang makan bersama, peneliti di Syafii Maarif Institute Pipit Aidul Fitriyana menjawab hal ini. Dia juga membantah ada kedekatan khusus antara Syafii Maarif dan Ahok.

Dijelaskan Pipit, foto itu terjadi ketika Syafii Maarif bertemu Ahok di acara pembukaan Jambore Pelajar 2015 di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Senin (21/12/2015) lalu. Menurutnya, Ahok yang berinisiatif mengundang Syafii Maarif dalam posisi sebagai tuan rumah.

"Ada yang nemani mereka makan, 5 orang termasuk panitia. Saya Ketua Panitia ketika acara itu berlangsung. Saya sangat paham konteks foto itu. Jadi, tolong jangan menyebarkan fitnah yang tidak semestinya," ucap Pipit. Dia juga membantah Syafii Maarif punya kedekatan khusus dengan Ahok.

Pipit menyayangkan foto itu menjadi viral, namun kehilangan konteks. Sehingga dengan mudah orang mencibir dan menghina dan mendiskreditkan Syafii Maarif. "Alangkah indah bila kita tidak cepat (sembarangan) mengambil kesimpulan. Supaya tidak pula menjadi ashabul fitnah," ujarnya


Demikianlah Artikel Foto Buya Syafii Makan Bareng Ahok Ramai Dibahas, Begini Kebenarannya

Sekianlah artikel Foto Buya Syafii Makan Bareng Ahok Ramai Dibahas, Begini Kebenarannya kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Foto Buya Syafii Makan Bareng Ahok Ramai Dibahas, Begini Kebenarannya dengan alamat link https://beritaurban.blogspot.com/2016/11/foto-buya-syafii-makan-bareng-ahok.html

0 Response to "Foto Buya Syafii Makan Bareng Ahok Ramai Dibahas, Begini Kebenarannya"

Posting Komentar